Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia tertarik mengangkat batik khas Kulon Progo, gebleg renteng. Dalam Indonesian Fashion Week, APPMI akan mempromosikan batik gebleg renteng ke mancanegara, dengan menggabungkan budaya tradisional dan modernisasi seni yang tinggi, dan mengembangkan pasar batik yang lebih besar. Batik gebleg renteng tidak sekedar tradisinamun memiliki misi kesejahteraan bagi masyarakat menengah ke bawah. Philip Iswantoro dari APPMI bilang, Gebleg renteng memiliki fashionability yang bagus karena lebih universal. Sifat geometrisnya menunjukkan sifat endless, dan bagus dimainkan dalam kombinasi motif batik khas yang lain. Potensi batik lain yang ada bisa diekspos namun tetap dalam desain tradisional yang dikemas urban.
(15/4/2014)
0 Comments