pan: Pengusaha Daging Sapi di Bantul Sulit Realisasikan Permintaan Presiden Soal Daging Sapi
By poetry - 18.05
Permintaan Presiden Joko Widodo
agar harga daging sapi selama Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri tidak sampai Rp
80.000,/kg dinilai tidak rasional dan sangat sulit direalisasikan dilapangan.
Program daging murah itu bisa diterapkan syaratnya pemerintah mesti menyediakan
sapi sendiri. Tidak mungkin petani rela melepas sapinya untuk program daging
murah tersebut. Ketua Persatuan Pengusaha Daging Sapi Segoroyoso Ilham Ahmadi
bilang, Jika maunya harga daging dilevel Rp 80.000,/kg, asumsinya harga
setiap kilo sapi hidup Rp 33.000,./kg. Padahal harga harga daging saat ini di
kisaran Rp 115.000 hingga Rp 120.000,/kg. (25/4/2016)
0 Comments